Danrem : Penebangan Kayu Ilegal Marak

Danrem : Penebangan Kayu Ilegal Marak

\"lihat\"MUKOMUKO, BE – Komandan Korem (Danrem) Bengkulu, Kolonel Inf Fajar Budiman SIP menegaskan,  penebangan kayu secara ilegal di wilayah Kabupaten Mukomuko masih marak terjadi. Ini dibuktikan beberapa waktu lalu jajarannya bersama pihak – pihak terkait berhasil mengamankan puluhan kubik kayu yang diduga kuat berasal dari dalam hutan kawasan. “Barang bukti kayu ilegal, saya pastikan masih banyak dan kita terus melakukan pengawasan serta bakal mengangkut barang bukti yang masih ada di lapangan,” tegasnya. Temuan kayu ilegal sebelumnya, kata Danrem, semuanya telah diserahkan ke Polda Bengkulu. Pihaknya hanya sebatas mengamankan sementara dan untuk tindak lanjutnya kewenangan Polda Bengkulu. “Barang bukti kayu ilegal telah kita serahkan semuanya, untuk menindaklanjutinya kita serahkan ke Polda,” ujarnya. Danrem mengimbau, kepada seluruh masyarakat agar tidak ada lagi melakukan aktivitas penebangan kayu secara ilegal. Karena, akan berdampak negatif bagi  masyarakat luas, seperti bakal terjadi banjir dan lainnya. “Saya imbau jangan ada lagi pengambilan kayu secara ilegal, kasihan kepada masyarakat yang ada dibawah,” pungkasnya.  (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: